DKV UNPAS Bandung: Buku Bacaan Bergambar : Totok dan Toni

Arakanlebah, Komunitas DKV UNPAS Bandung

Buku Bacaan Bergambar : Totok dan Toni

at 5/07/2010 View Comments

Setelah sekian lama saya mencari buku cerita bergambar made in Indonesia asli, akhirnya saya menemukan juga di tumpukan koleksi seorang teman. Saya langsung mendokumentasikannya. Menurut buku tersebut, buku tersebut adalah buku bacaan bergambar, bukan buku cerita bergambar. Jadi ada sedikit titik terang untuk profesi saya, sebelumnya untuk bahasa Indonesia saya hanya tahu cerita bergambar (cergam), ternyata ada yang mirip-mirip juga, tapi yang ini disebutnya buku bacaan bergambar. Kalo yang bahasa Inggrisnya yaitu picture book : yang terdiri dari kombinasi gambar dan narasi verbal dalam format buku, yang kebanyakan untuk anak-anak.

Buku ini berjudul Totok dan Toni, bercerita tentang pertemanan seekor monyet dan anak manusia. Buku ini diceritakan oleh Umar Kayam, dan digambari oleh G. M. Sudharta. Buku ini diterbitkan pada tahun 1975 di Jakarta oleh penerbit Pustaka Jaya. Saya pribadi untuk jenis buku yang seperti ini baru nemu, karena generasi saya adalah generasi Dragon Ball dan kawan-kawan, paling ada beberapa seri wayang yang saya sempat punya, itu pun hanya sedikit yang saya ingat. Selain itu paling yang saya inget banget adalah komik neraka, soalnya menyeramkan sekali. berikut adalah hasil jepretannya :

 














blog comments powered by Disqus