DKV UNPAS Bandung: Affecting Positive Social Change

Arakanlebah, Komunitas DKV UNPAS Bandung

Affecting Positive Social Change

at 2/28/2008 View Comments


Judul di atas adalah salah satu visi dari Ad Council, lembaga nonprofit yang serius menggarap kampanye sosial di Amerika. Berdiri sejak 1942, Ad Council telah ikut berperan dalam perubahan sosial di Amerika melalui Iklan Layanan Masyarakat (ILM/PSA). Ad Council mengklaim telah menyelamatkan jutaan jiwa dengan apa yang selama ini dilakukannya.

Ad Council tidak perlu membayar mahal para profesional di bidang kreatif. Mereka menggalang sukarelawan dari industri kreatif, dan komunitas non-profit lainnya, untuk bekerja sama. Ad Council merancang program kampanye, membuat media-media, dan mendistribusikannya. Mereka bekerja pada isu-isu kesehatan, pendidikan, lingkungan, dll. Sayangnya produk-produknya yang print-ad tidak nongol di web, jadi tidak bisa saya tampilkan disini contohnya.

Tapi kalau Anda ke web-nya, di sana ada beberapa contoh TV PSA, sama radio. Coba aja liat sendiri ke sini. Kalau daftar contoh PSA yang mereka buat, ada di sini. Katanya bebas download, tapi kalian harus daftar dulu. Saya udah coba register, dan mencari beberapa contoh di PSA Central. Ketemunya dua contoh ini...

Gw juga bingung, maksutnya apaan yah... Gak ada info lanjutan sih... Ternyata oh ternyata, pesan dalam iklan ini sangat sederhana. Pada iklan global warming di atas, poster ini menantang Anda untuk memilih, apakah Anda akan berdiam diri saja, atau ikut melawan pemanasan global. Sedangkan iklan majalah yang terpasang di samping, adalah iklan tentang sekolah seni. Anda tentu kenal dengan Louis D. Armstrong?

Yup. Kita sedang membicarakan si musisi yang terkenal dengan lantunan What a Wonderful World itu. Tapi tentu kita juga mengenal Neil Armstrong yang (katanya) pernah menginjakkan kaki ke bulan. Iklan ini mau bilang, karena sekolah seni tidak ada, kita tidak pernah mengajari anak-anak kita tentang para seniman besar yang pernah ada, dan pengetahuan tentang seni pada umumnya. Iklan ini merupakan kampanye untuk pendidikan seni yang bermutu, dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan wawasan seni masyarakat di Amerika.
blog comments powered by Disqus